Menu

Jadi Tambah Panjang, Ertiga Terbaru Meluncur Agustus

Suzuki Ertiga edisi 2018 kembali terlihat di jalan raya tengah melakukan serangkaian uji coba. Meski ditutup kamuflase, namun Ertiga terbaru terlihat bakal mengadopsi pencahayaan LED.

Suzuki Ertiga generasi terbaru dengan kode YHA juga sudah dilengkapi dengan bumper belakang yang didesain ulang. Lampu belakang juga sudah dilengkapi LED. Ertiga terbaru juga bakal memiliki overhang belakang yang lebih panjang. Artinya ruang pada baris ketiga bakal bertambah luas.

Foto terbaru yang beredar menyebut, Ertiga anyar tengah diuji coba di India. Sedianya mobil keluarga yang cukup laris penjualannya di Indonesia ini akan berbagai platform dengan Swift terbaru yang siap meluncur bulan depan.

Dengan platform baru ini, Ertiga akan memiliki bobot lebih ringan, sehingga lebih irit dan bertenaga. Belum jelas, apakah mesin yang digunakan saat ini masih akan dipertahankan.

Yang jelas, informasi menyebut, Suzuki akan meluncurkan Ertiga terbaru pada Agustus 2018.

Related Article Jadi Tambah Panjang, Ertiga Terbaru Meluncur Agustus

Sebulan setelah diperkenalkan, Suzuki Ertiga Sport mendapat sambutan baik dari konsumen Suzuki. Ini diungkapkan pihak PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) terkait penerimaan konsumen varian tertinggi…

  Pada bulan pertamanya, Suzuki Ertiga Sport mendapat respon luar biasa. Diakui PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), penjualan varian Ertiga termahal di Indonesia tersebut melejit…

Konsep Ertiga Sport pertama kali dipamerkan pada ajang GIIAS 2018, dan sekarang sudah resmi dijual di pasar. Dalam pengembangan, selain survei ke masyarakat, Suzuki juga melirik pergerakan dari…

Suzuki terus memperluas varian pada model yang dijual di Indonesia. Setelah Ignis, dan Ertiga, rencana ke depan merek otomotif asal Jepang itu akan menghadirkan Suzuki Sport di Baleno hatchback.…

Setelah di Jakarta, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) melanjutkan peluncuran All New Ertiga Suzuki Sport di Bandung, Jawa Barat. MPV sejuta umat yang datang dengan tampilan lebih sporty ini hadir…